Jalan Nasional Kerinci Bangko Sudah Bisa Kembali Dilewati

211

Annews.id, Kerinci : Jalan Nasional Kerinci menuju Merangin Bangko sempat di blokir warga telah kembali di buka, dan kendaraan sudah bisa melalui jalan lintas tersebut. Kasi Humas Polres Kerinci Tri Handoko saat dikomfirmasi membenarkan hal tersebut, dan memastikan jalan yang di blokir sudah bisa dilewati.

Pemblokiran jalan ini disebabkan tawuran antar pemuda Desa Terutung dan Desa Tamiai Yang menyebabkan korban meninggal dunia.
“ Jalan saat ini sudah bisa dilewati, dan kendaraan bisa lewat sepeti biasa.” Ucap Kasi Humas Polres Kerinci, Jumat (22/11/2024).

Saat ini pihak Polres Kerinci yaitu Kapolres Kerinci dan Pemerintah Kabupaten Kerinci telah melakukan mediasi dengan pihak keluarga korban dan warga.
Serta Wakapolda Jambi Brigjen Pol Edi Mardianto juga hadir yang sedang bertugas mengecek kesiapan Pilkada di wilayah hukum Polres Kerinci menghadiri mediasi tersebut. Telah mendapat kesepakatan jika jalur lintas yang sempat di blokir bisa di lewati kembali.

BERITA HANGAT:  Pemkot Sungai Penuh Sidak Pasar Pantau Harga Bahan Pokok